Home Populer 20 Jenis Aglaonema yang Hits dan Populer di Indonesia, Mana Favoritmu?

20 Jenis Aglaonema yang Hits dan Populer di Indonesia, Mana Favoritmu?

jenis Aglaonema yang populer

Agrozine.id – Siapa sih yang tidak mengenal Aglaonema? Aglaonema atau sering disebut Sri Rejeki merupakan salah satu jenis tanaman hias yang banyak dikoleksi oleh para pecinta tanaman hias di Indonesia. Yuk, kita mengenal jenis Aglaonema yang populer di Indonesia!

Aglaonema adalah jenis tanaman hias daun yang berasal dari suku talas-talasan atau Arceae yang cukup diminati di Indonesia. Tanaman hias aglonema sering dijuluki sebagai “Ratu Daun”. Hal itu tak lain karena keindahan corak dan warna daun Aglaonema.

Baca juga: Ini Dia Cara Perbanyakan Tanaman Aglaonema

Ada banyak jenis Aglaonema yang populer tersebar diseluruh dunia, termasuk Indonesia. Berikut ini adalah 20 jenis Aglaonema yang populer di Indonesia.

  1. Aglaonema Pride of Sumatera

Jenis Aglaonema ini ditemukan di Sumatera dan menjadi tanaman hias mahal sejak 1993. Daunnya memanjang dengan perpaduan warna merah dan hijau gelap. Pada daunnya terdapat bercak kekuningan yang indah.

  1. Aglaonema Adelia

Nama Aglaonema Adelia didapat dari nama seorang kolektor Aglaonema bernama Adelia. Jenis ini bisa tumbuh hingga 30 cm jika ditanam di tanah subur. Bentuk daunnya melebar dari pangkal batang dan merucing di bagian ujung. Warna daunnya hijau dengan bercak merah yang tidak rata

  1. Aglaonema Wulandari

Ciri warna daun Aglaonema wulandari ialah perpaduan warna hijau, merah atau merah muda, dan kuning atau kuning muda. Perpaduan warnanya kalem, tidak begitu mencolok. Tulang daun berwarna pink, urat daunnya hampir tidak nampak, permukaan daunnya terlihat lembut karena warna dominan merah mudanya yang hampir merata di semua bagian daun.

  1. Aglaonema Widuri

Aglaonema ini memiliki warna daun hijau, kemerahan, dan kekuningan lengkap dengan urat yang berwarna merah cerah. Tulang daun aglaonema widuri berwarna merah menyala yang indah. Bentuk daunnya pun oval sedikit cekung di bagian tengahnya.

  1. Aglaonema Bigroy

Aglonema jenis ini berasal dari Thailand. Selain daunnya yang besar, lebar, dan berbentuk oval, Aglaonema ini juga memiliki daun yang berwarna kekuningan dengan bercak-bercak hijau yang menyebar pada permukaan daunnya.

  1. Aglaonema Red Kochin

Aglonema red kochin memiliki nama lain yaitu aglonema kochin super atau super red kochin. Warna daun aglonema jenis ini berwarna merah tua, namun tepi daunnya berwarna hijau gelap. Aglonema red kochin memiliki bentuk tangkai panjang dan daun yang menjuntai. Red kochin digemari karena warna merah cerah yang dimilikinya.

  1. Aglaonema Claudia

Aglaonema Claudia dikenal sebagai jenis aglaonema dengan warna hijau pucat dengan tulang daun berwarna merah. Aglaonema ini merupakan jenis yang berasal dari Thailand.

  1. Aglaonema Super White

Jenis aglaonema super white yang menakjubkan akan membuat kagum karena tampilannya yang putih dan murni dengan dedaunan berbentuk oval yang hampir seluruhnya putih yang menampilkan urat-urat hijau halus.

  1. Aglaonema Dud Anjamani

Aglaonema Dud Anjamani memiliki karakter daunnya berwarna merah disertai bercak hijau yang menyebar di permukaan daunnya. Jenis Aglaonema ini memiliki bentuk daun yang membulat dengan ujung daun yang meruncing.

  1. Aglaonema Lady Valentine

Warna daun pada Lady Valentine lebih muda. Selain itu, tulang daunnya akan nampak dengan jelas karena ada semburat berwarna hijau. Bentuk daun pada Aglaonema Lady Valentine sedikit bergelombang dengan ukuran daun yang lebih panjang.

  1. Aglaonema Moonlight

Aglaonema moonlight memiliki bentuk daun yang bulat menyerupai mangkok. Tulang daun dari Aglaonema moonlight berwarna merah dan sangat terlihat bila dilihat dari dekat.

  1. Aglaonema Crispum

Aglaonema crispum ini memiliki corak daun yang sangat indah. Aglonema ini memiliki corak di permukaan daunnya yang berwarna perpaduan silver dan hijau yang membentuk pola yang sangat cantik.

  1. Aglaonema Snow White

Tanaman Aglaonema Snow White adalah varian Sri Rejeki yang memiliki ciri-ciri daun berwarna putih dengan corak-corak hijau yang tersebar rata di seluruh permukaan daunnya.

  1. Aglaonema Legacy

Aglaonema Legacy memiliki warna daun berupa bercak hijau dengan warna hijau kekuningan. Ciri khas dari jenis Aglaonema ini adalah ujung daunnya yang runcing dan daunnya dibatasi oleh tulang daun berwarna merah yang lembut.

  1. Aglaonema Red Lipstick

Aglaonema jenis ini memiliki pinggiran warna merah di daunnya sehingga dinamakan Aglaonema red lipstik. Warna merah ini ada di setiap sisi daun aglonema yang berwarna hijau. Bentuk daunnya pun lebar dan memanjang.

  1. Aglaonema Rotundum Aceh

Jenis ini merupakan khas Indonesia dan banyak ditemukan di Sumatera Utara dan Aceh. Tanaman hias satu ini berdaun relatif mungil dengan bentuk hati. Spesies Aglaonema yang satu ini memiliki warna hijau tua dengan garis putih yang rapi mengikuti pola tulang daunnya.

  1. Aglaonema Donnacarmen

Warna daunnya menyala dan daunnya lebat dan rimbun. Bentuk daunnya cenderung bulat. Warna daunnya hijau kekuning-kuningan dan terdapat bercak merah. Yang paling jelas terlihat adalah tulang daunnya berwarna pink.

  1. Aglaonema Pictum Tricolor

Aglaonema jenis ini memiliki tepi daun rata, warna bagian atas daun berwarna hijau bercak putih tidak beraturan yang tersebar secara acak, lalu permukaan bagian bawahnya berwarna hijau muda.

  1. Aglaonema Ruby

Aglaonema Ruby di release tahun 2006. Daunnya berbentuk bulat namun ada juga yang lancip, batangnya hijau kokoh. Warna daunnya didominasi warna pink pucat dengan bercak hijau gelap secara acak, biasanya warna hijau makin jelas pada pasisi sisi daunnya

  1. Aglaonema Pink Dalmation

Aglaonema Pink Dalmation ini memiliki tampilan yang sangat cantik. Tanaman hias ini memiliki motif yang sangat bagus. Kombinasi warna hijau dengan warna bintik-bintik berwarna pink membuat tumbuhan ini banyak diminati orang.

Baca juga:  Jenis Aglonema Terpopuler dan Harganya

Nah itulah dia beberapa jenis Aglaonema yang populer di Indonesia dan banyak dicari para pecinta tanaman hias. Variasi varna dari jenis-jenis Aglaonema seperti dari hijau tua hingga perak, dan beberapa dengan sedikit warna merah dan kuning menambah daya Tarik tanaman hias yang satu ini. Dari jenis-jenis Aglaonema tersebut, yang mana favoritmu? (ran)

(content patnership IG @amani.jungle, tiktok amani.jungle)

Tonton video menarik berikut ini:

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here