Home Populer Taman Nasional Bali Barat : Sejarah dan Objek Wisatanya

Taman Nasional Bali Barat : Sejarah dan Objek Wisatanya

Agrozine.id -Taman Nasional Bali Barat (TNBB) adalah satu satunya taman nasional yang ada di Bali. Taman Nasional ini diapit oleh beberapa gunung yaitu  Gunung Prapat, Gunung Panginuman, Gunung Bakungan, Gunung Ulu Teluk Terima, Gunung Nyangkrut dan Gunung Malaye.

Sejarah TNBB

Taman Nasional Bali Barat memiliki sejarah yang panjang sebelum disahkan menjadi taman nasional. Kawasan taman nasional seluas 19.002,89 hektar ini berfungsi sebagai wilayah perlindungan untuk berbagai jenis flora dan fauna yang juga telah ditetapkan sebagai situs warisan dunia (World Heritage Site).

Jalak Bali (Leucopsar rothschildi)

Pembentukan TNBB dimulai sejak tahun 1947 yang melalui keputusan Dewan Raja-Raja di Bali menjadikan Taman Pelindung Kawasan Alam di Bali pada tanggal 13 Agustus 1947 yang saat itu mencakup kompleks Banyuwedang seluas 19.365,8 hektar. Di tahun 1970 muncul peraturan yang menetapkan jalak Bali sebagai salah satu satwa dilindungi berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pertanian No. 40/Kpts/Um/8/1970.

14 Oktober 1982 kawasan TNBB ditetapkan sebagai taman nasional dengan luasan 6280 hektar dan selanjutnya pada tahun 1995 melalui Surat Keputusan Menteri Kehutanan No. 493/Kpts-II/95,dilakukan pengukuhan kawasan TNBB seluas 19.002,89 hektar.

Flora dan Fauna Taman Nasional Bali Barat

TNBB memiliki koleksi flora dan fauna yang beragam. Flora di TNBB dibedakan berdasarkan ekosistemnya dimana di wilayah taman nasional ini memiliki ekosistem hutan hujan tropis dataran rendah, sabana, hutan mangrove dan hutan musim.

Di hutan tropis dataran rendah dapat ditemukan flora bayu,vitex, kesambi dan anjring. Sedangkan ekosistem savana didominasi oleh jenis alang-alang. Ekosistem hutan mangrove didominasi oleh jenis-jenis bakau dan nypah sedangkan ekosistem hutan musim ditumbuhi berbagai jenis flora seperti asam, pilang dan bidara.

Sedangkan fauna yang mendiami kawasan TNBB seperti kijang, banteng monyet ekor panjang dan juga landak. Tak ketinggalan berbagai jenis aves atau burung juga terdapat di TNBB. Salah satu yang menjadi ikon taman nasional ini adalah Jalak Bali yang dikenal sebagai spesies burung yang hobi bersolek karena menyukai hidup di habitat yang bersih dan area jelajahnya tidak jauh dari sarangnya.

Spesies burung lain yang dapat dijumpai di dalam kawasan taman nasional ini antara lain bangau tongtong, jalak suren, ibis putih kepala hitam dan juga cerek Jawa. Di wilayah perairan TNBB terdapat spesies satwa air yaitu penyu hijau, penyu sisik, ikan bendera biawak dan juga ikan dugong.

Objek Wisata di TNBB

1.Pulau Menjangan

Pulau menjangan ini menjadi destinai wisata favorit di TNBB, terletak di bagian utara TNBB dengan luas 175 hektar, pulau ini terdiri dari batuan, karang dan juga vulkanik hitam. Kegiatan wisata yang dapat dilakukan di pulau Menjangan seperti menyelam dan berenang. Pulau Menjangan memiliki ekosistem indah berupa hutan mangrove dan ekosistem daratan.

2. Pantai Prapat Agung

Di pantai ini pengunjung bisa melakukan berbagai kegiatan seperti menyusuri jalan setapak di pantai sejauh 25 km,dan juga menikmati senja sambil bersantai.

3.Pusat Penangkaran Jalak Bali

TNBB memiliki pusat penangkaran Jalak Bali yang terletak di daerah Tegal Bunder yang kini dikelola bersama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan sebagai upaya untuk melestarikan populasi Jalak Bali.

4. Pura Pulaki

Pura Pulaki berada di jalan raya yang menghubungkan Kota Singaraja dengan Gilimanuk. Pembangunan pura ini dilakukan pada abad ke 16 sesuai denga riwayat perjalanan dari sang Hyang Nirartha yang memberikan istana di Pulaki kepad putranya yang dikenal sebagai Bhatiri Malanting. Di sekitar pura ini pengunjung bisa melihat banyak monyet ekor panjang berkeliaran.

5. Sumber Air Panas

Destinasi ini berada di kawasan Banyuwedang tepatnya di sekitar ekosistem hutan mangrove. Air panas di tempat tersebut dipercaya pengunjung dan masyarakat sekitar Taman Nasional Bali Barat dapat menyembuhkan berbagai penyakit kulit. (ira)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here